PEMIMPIN DI MASA DEPAN
Beberapa bulan lagi negara kita akan menggelar
pesta demokrasi, ajang pemilihan pemimpin yang yang akan memimpin Indonesia. Di
sanalah nasib jutaan rakyat Indonesia dipertaruhkan, apakah akan ada lebih
baik, stagnan, atau malah semakin terpuruk negara kita ?
Inilah pertanyaan bagi pemimpin di masa depan
yang selalu di pertanyakan oleh rakyat. Apakah pemimpin di masa depan ini bakal
bisa memimpin Indonesia yang lebih baik,maju,adil, dan makmur atau hanya akan membawa Inonesia ke arah yang
lebih terpuruk atau hanya jalan di tempat.
Memilih seorang pemimpin bukan perkara mudah,
tak sekedar masuk bilik, mencontreng lalu pulang. Tak bisa hanya dilihat
sepintas wajahnya, atau membaca sekilas profilnya, lantas begitu saja
masyarakat memilih. Namun harus benar-benar dipikirkan dengan hati yang lurus
dan pemikiran yang jernih. Butuh pendalaman visi dan misi dari para calon
pemimpin yang berlaga.
Namun sayang, bagai mencari jarum di tumpukan
jerami, seakan suatu khayalan menemukan pemimpin sejati saat ini. Hingga kini
para calon pemimpin, bahkan yang telah duduk di kursi kepemimpinan hanyalah
mengandalkan pencitraan belaka. Bahkan sebagian sekedar jual tampang dan
popularitas. Banyak juga yang di awal kampanye getol menentang korupsi, ternyata
malah tersandung kasus korupsi uang rakyat.
Rakyat hanya butuh pemimpin yang dekat dengan
mereka, yang bisa mendengar jeritan mereka, jujur dan amanah dalam memegang
janji. Bukan yang hanya sekedar mengubar janji lalu melupakan dan megabaikan
jani tersebut.
Semoga pemimpin negara yang akan memimpin
Indonesia membawa perubahan yang lebih baik untuk Indonesia ke depannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar